...

Berjalan kaki ternyata dapat membantu dalam proses perbaikan metabolisme tubuh Anda.

Aktivitas fisik seperti olahraga dipercaya membantu meningkatkan kualitas metabolisme tubuh manusia. Berbagai macam olahraga seharusnya bisa dilaksanakan secara rutin untuk menjaga kesehatan sekaligus menjadi investasi jangka panjang.

Ternyata untuk menjaga sistem metabolisme, Anda tidak perlu merogoh kocek dalam. Berjalan kaki setiap hari seusai melakukan pekerjaan rutin bisa menjadi alternatif yang mudah dan murah.

Baca Juga: Olahraga di Rumah? Ini Pentingnya bagi Kesehatan

Metabolisme Tubuh Lebih Terjaga dengan Cara Ini

Dahulu, sebelum ditemukan alat transportasi seperti sekarang, manusia lebih banyak menghabiskan waktunya untuk berjalan kaki. Ternyata hal ini bisa menimbulkan berbagai macam manfaat untuk tubuh, salah satunya memperlancar metabolisme.

Rutin berjalan selama 15 menit per hari akan melancarkan sistem metabolisme dalam tubuh manusia. Berbagai resiko seperti tekanan darah, penumpukan lemak, hingga diabetes merupakan penyakit akibat gaya hidup kurang sehat.

Penyakit-penyakit tersebut akan mengancam metabolisme tubuh, bahkan meningkatkan resiko kematian sejak dini. Berjalan selama 15 menit sehari akan membantu melancarkan pencernaan, bahkan disebut bisa menurunkan berat badan.

Informasi ini merupakan kabar baik bagi Anda pejuang diet yang sudah berusaha maksimal namun tidak kunjung membuahkan hasil. Karena sekadar jalan saja sudah membakar kalori dari energi yang Anda konsumsi.

Olahraga merupakan salah satu cara memperbaiki respon tubuh terhadap hormon insulin, gunanya mengurangi lemak dalam tubuh Anda. Aktivitas ini cocok dilakukan ketika tidak ingin menjalankan olahraga terlalu berat.

Hebatnya lagi, kegiatan rutin nan menyehatkan ini bisa menurunkan resiko terkena osteoporosis atau pengeroposan tulang. Jika tulang sering digunakan beraktivitas, maka kekuatannya akan terus meningkat seiring berjalannya waktu.

Olahraga dengan berjalan bisa menghindarkan manusia dari segala serangan penyakit mematikan. Lakukan selama 30 menit sehari untuk mendapatkan manfaat berupa peningkatan sistem imunitas secara signifikan.

Masalah umum manusia di era digital seperti sekarang salah satunya adalah insomnia, penyebabnya karena radiasi gadget atau lainnya. Coba lakukan jalan kaki 1-2 jam sebelum beristirahat untuk membantu tidur lelap.

Olahraga santai ini ampuh menjaga metabolisme tubuh dari gangguan akibat kesibukan di kantor, sekolah, atau pekerjaan lain. Stres bisa menyerang siapa saja tanpa pandang bulu, berjalan akan melepaskan emosi negatif.

Tips Jalan Kaki agar Lebih Maksimal

Ada banyak penelitian dari para ahli menyebutkan bahwa berjalan kaki sangat dianjurkan dilakukan oleh siapa saja. Supaya lebih optimal dan mendatangkan manfaat bagi kesehatan, berikut tips yang akan membantu.

1. Bila Perlu, Tambahkan Beban Tangan

Aktivitas penjaga metabolisme tubuh ini bisa menjadi pilihan latihan kardio atau menguji kekuatan Anda dengan cara membawa beban tangan selama perjalanan. Membawa beban tangan mengurangi resiko metabolisme terganggu sampai 17%.

Namun lakukan penambahan beban tangan hanya apabila diperlukan saja, karena tidak baik jika dilakukan setiap waktu. Bisa meningkatkan resiko cedera yang tentunya tidak mungkin mau dialami oleh siapapun.

2. Membuat Rute Khusus

Sama seperti berlari, Anda bisa membuat rute tertentu misalnya mengelilingi perumahan atau kompleks perkampungan. Agar metabolisme tubuh dan otot kaki menjadi seimbang, hindari menambahkan beban pada pergelangan kaki.

3. Mengajak Teman atau Pasangan

Berolahraga bersama orang terdekat akan mengubah suasana menjadi lebih mengasyikkan. Ajaklah pasangan atau teman untuk ikut serta menjalankan gaya hidup sehat bersama-sama, niscaya kehidupan menjadi lebih baik.

Sekarang juga sudah ada aplikasi mobile untuk memantau kegiatan berolahraga yang terhubung langsung dengan media sosial. Bagikan momen sehat ke jejaring sosial agar orang lain turut termotivasi.

Jangan lupa seimbangkan dengan konsumsi berupa makanan empat sehat lima sempurna agar kehidupan menjadi stabil. Metabolisme tubuh yang baik adalah kunci hidup sehat sampai hari tua nanti.

Baca Juga: 4 Jenis Olahraga Ringan untuk Anda yang sedang Sakit

Baca lebih banyak tentang tips kesehatan dan obat-obatan di sini. Daftar obat yang kami distribusikan berdasarkan perusahaan produksi obat mitra kami dapat Anda temukan di halaman prinsipal kami. Jika Anda adalah pabrik obat maupun retail obat yang membutuhkan kerjasama dan informasi lebih tentang Mandira sebagai distributor farmasi, dapat menghubungi kami di sini.