Mengetahui cara menjaga kesehatan pencernaan selama berpuasa merupakan hal yang krusial. Sebab, pencernaan yang sehat akan memperkuat daya tahan tubuh ketika berpuasa. Faktanya, puasa ternyata menjadi waktu istirahat bagi sistem pencernaan.
Masalah pencernaan pun dapat diminimalkan dengan puasa. Namun, tidak begitu pada sebagian orang yang memiliki masalah pencernaan akut. Jadi, ikuti pembahasan berikut untuk memahami lebih lanjut! Selain itu, Anda juga dapat mengetahui Cara Membersihkan Usus yang Kotor dengan Baik. Kemudian jika membutuhkan obat atau suplemen, Anda dapat memperolehnya dari Mandira, salah satu distributor obat terpercaya di Indonesia.
Pentingnya Menjaga Kesehatan Pencernaan
Hampir 70% bagian yang mengatur kekebalan tubuh berada pada jaringan usus. Itulah mengapa, saluran pencernaan yang sehat menjadi cerminan bahwa daya tahan tubuhnya baik. Usus juga menyimpan bakteri baik bernama probiotik yang berperan sebagai pelindung sistem pencernaan.
Lalu, bila pencernaan sehat, maka nutrisi pun akan terserap lebih optimal. Ini penting terutama ketika Anda berpuasa. Sebab, ketika sahur Anda bisa menyerap bahan yang diperlukan agar sistem kekebalan tubuh tercukupi. Anda pun jadi lebih kuat dan tahan menjalani puasa seharian.
Cara Menjaga Kesehatan Pencernaan
Terdapat macam-macam cara yang bisa Anda lakukan agar pencernaan sehat dan mendukung kelancaran berpuasa, seperti:
1. Kurangi Makanan Berminyak
Hindari mengonsumsi berlebihan makanan berminyak seperti gorengan sebagai takjil ataupun makanan ketika sahur. Sebab, sistem pencernaan Anda akan terbebani. Anda pun jadi rentan mengalami berbagai masalah seperti kembung, perut bergas, hingga konstipasi.
Ganti makanan berminyak dengan makanan tinggi serat seperti sayur dan buah. Cukupi juga pola makan dengan gizi seimbang. Porsi protein, karbohidrat, hingga lemak perlu diperhatikan demi daya tahan tubuh optimal.
2. Kurangi Makanan Pedas
Terutama ketika sahur, hindari dan kurangi konsumsi makanan pedas. Sebab, pada makanan pedas terdapat merica serta cabai yang bisa memicu gas berlebih pada lambung. Khusus Anda yang memiliki asam lambung perlu waspada, karena bisa mengalami kenaikan asam lambung.
3. Cukupi Cairan Tubuh
Kesehatan usus turut dipengaruhi oleh asupan cairan dalam tubuh. Usus akan lebih mudah dan lancar ketika memecah makanan apabila cairan tubuh tercukupi. Kemudian, Anda dapat mengeluarkan racun serta limbah lebih lancar ketika tubuh terhidrasi dengan cairan yang cukup.
Tidak hanya itu, ketika Anda mencukupi cairan tubuh maka jumlah bakteri pada usus akan lebih seimbang.
4. Tetap Melakukan Olahraga Ringan
Cara menjaga kesehatan pencernaan berikutnya adalah dengan tetap berolahraga secara ringan. Olahraga membuat usus bergerak, sehingga mendukung pencernaan jadi lebih lancar. Selain itu, Anda pun dapat menghindari kondisi seperti iritasi usus yang bisa saja menghambat puasa.
5. Hindari Makan dengan Porsi Banyak
Hal yang perlu Anda perhatikan dalam memelihara kesehatan pencernaan adalah porsi makanan. Sebaiknya, hindari mengonsumsi makanan dalam porsi banyak di satu waktu atau sekali duduk.
Dampak yang terjadi jika Anda langsung makan banyak sekaligus adalah gangguan pencernaan. Sebab, sistem pencernaan bekerja lebih keras dalam mengolah makanan yang masuk.
6. Mengonsumsi Probiotik dan Prebiotik
Probiotik adalah mikroorganisme hidup, seperti bakteri dan ragi, yang memberikan manfaat kesehatan ketika dikonsumsi dalam jumlah yang cukup. Sedangkan prebiotik adalah serat makanan yang tidak dapat dicerna oleh enzim pencernaan manusia.
Probiotik serta prebiotik menjadi kandungan yang dapat menciptakan keseimbangan pada usus. Prebiotik akan mendorong pertumbuhan bakteri sehat pada usus. Anda bisa menemukan prebiotik pada sayur, buah, hingga gandum utuh yang semuanya tinggi serat.
Sementara itu, probiotik akan menambah mikroba sehat pada usus sekaligus menghambat bakteri yang memicu penyakit. Anda bisa temukan probiotik pada yoghurt, makanan fermentasi (kimchi, acar), dan tempe.
Demikian enam cara menjaga kesehatan pencernaan yang dapat Anda lakukan agar dapat berpuasa lebih optimal. Selain itu, Anda juga dapat menjaga kesehatan selama berpuasa dengan mengikuti Tips Menjaga Kesehatan di Bulan Ramadhan.
Jika Anda membutuhkan berbagai obat tertentu atau suplemen, bisa didapatkan dari Mandira, distributor obat-obatan resmi dan original. Daftar rincinya dapat ditemukan di halaman prinsipal kami. Anda juga bisa memperoleh informasi lanjutan dengan menghubungi kami di sini dan membaca lebih banyak tentang tips kesehatan dan obat-obatan di sini.